Buku Shalatku Sudah Benar Belum?

Buku Shalatku Sudah Benar Belum?

Beli Produk Ini

Old Price: IDR 55.000,00
Rp 44.000
You save: IDR 11.000,00! (20.00%)

Product Description

Buku Shalatku Sudah Benar Belum?

Buku Shalatku Sudah Benar Belum?-Berbagai persoalan yang ingin kita tanyakan, tetapi karena rasa malu, kita menjadi tidak tahu… Karena kurang mengikuti kajian Islam, terutama kajian tentang shalat, banyak sekali umat Islam yang tidak mengerti tentang seluk beluk shalat. Shalatnya pun hanya ikut-ikutan dan asal-asalan. Terkadang shalat dilakukan karena terpaksa atau malu dengan orang lain. Padahal, untuk menjalankan shalat ini, diperlukan wawasan, pemahaman, panduan, dan tata cara yang lengkap tentang shalat sebagaimana yang diajarkan Rasulullah.

Pahala Super Gede

Mau surplus pahala? Jika mau, pertahankan kontinuitas shalat Anda dan satu hal lagi yang harus ditekankan; Agar shalat Anda tidak sia-sia maka berilmulah meneganainya …

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

أَرَأَيْتُمْ لَوْ أَنَّ نَهَرًا بِبَابِ أَحَدِكُمْ ، يَغْتَسِلُ فِيهِ كُلَّ يَوْمٍ خَمْسًا ، مَا تَقُولُ ذَلِكَ يُبْقِى مِنْ دَرَنِهِ » . قَالُوا لاَ يُبْقِى مِنْ دَرَنِهِ شَيْئًا . قَالَ « فَذَلِكَ مِثْلُ الصَّلَوَاتِ الْخَمْسِ ، يَمْحُو اللَّهُ بِهَا الْخَطَايَا »

“Tahukah kalian, seandainya ada sebuah sungai di dekat pintu salah seorang di antara kalian, lalu ia mandi dari air sungai itu setiap hari lima kali, apakah akan tersisa kotorannya walau sedikit?” Para sahabat menjawab, “Tidak akan tersisa sedikit pun kotorannya.” Beliau berkata, “Maka begitulah perumpamaan shalat lima waktu, dengannya Allah menghapuskan dosa.” (HR. Bukhari, no. 528 dan Muslim, no. 667)

Dari Burairah, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

بَشِّرِ الْمَشَّائِينَ فِى الظُّلَمِ إِلَى الْمَسَاجِدِ بِالنُّورِ التَّامِّ يَوْمَ الْقِيَامَةِ

“Berilah kabar gembira bagi orang yang berjalan ke masjid dalam keadaan gelap bahwasanya kelak ia akan mendapatkan cahaya sempurna pada hari kiamat.” (HR. Abu Dawud, no. 561 dan Tirmidzi, no. 223. Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa hadits ini shahih)

Dari Abu Hurairah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

الصَّلَوَاتُ الْخَمْسُ وَالْجُمُعَةُ إِلَى الْجُمُعَةِ وَرَمَضَانُ إِلَى رَمَضَانَ مُكَفِّرَاتٌ مَا بَيْنَهُنَّ إِذَا اجْتَنَبَ الْكَبَائِرَ

“Di antara shalat yang lima waktu, di antara Jumat yang satu dan Jumat lainnya, di antara Ramadhan yang satu dan Ramadhan lainnya, itu akan menghapuskan dosa di antara keduanya selama seseorang menjauhi dosa-dosa besar.” (HR. Muslim, no. 233).

Dari Jabir radhiyallahu ‘anhu,

مَثَلُ الصَّلَوَاتِ الْخَمْسِ كَمَثَلِ نَهَرٍ جَارٍ غَمْرٍ عَلَى بَابِ أَحَدِكُمْ يَغْتَسِلُ مِنْهُ كُلَّ يَوْمٍ خَمْسَ مَرَّاتٍ ». قَالَ قَالَ الْحَسَنُ وَمَا يُبْقِى ذَلِكَ مِنَ الدَّرَنِ

“Permisalan shalat yang lima waktu itu seperti sebuah sungai yang mengalir melimpah di dekat pintu rumah salah seorang di antara kalian. Ia mandi dari air sungai itu setiap hari lima kali.” Hasan berkata, “Tentu tidak tersisa kotoran sedikit pun (di badannya).” (HR. Muslim, no. 668).

Buku cetak edisi softcover, tebal buku 220 halaman, ukuran buku 14 x 20,5 cm, dan dengan berat 244 gram.
Penulis: Ustadz Fahrur Mu'is Dan Ustadz Ibnu Ali Marfui
Penerbit: Taqiya Publishing