Buku Fiqih Kesehatan Kontemporer Terkait Puasa dan Ramadhan (Muslimafiyah Publishing)

Buku Fiqih Kesehatan Kontemporer Terkait Puasa dan Ramadhan (Muslimafiyah Publishing)

Beli Produk Ini

Old Price: IDR 70.000,00
Rp 56.000
You save: IDR 14.000,00! (20.00%)

Product Description

Buku Fiqih Kesehatan Kontemporer Terkait Puasa dan Ramadhan, Muslimafiyah Publishing

Agama Islam adalah agama yang lengkap, agama yang memberikan segala solusi baik untuk kemaslahatan dunia maupun masalah akhirat. Semua sendi kehidupan besar maupun masalah akhirat. Semua sendi kehidupan besar maupun kecil apapun, hukumnya telah diatur syari’at.

Ada beberapa hal yang menjadi pembahasan fikih kesehatan kontemporer. Telah kita ketahui bersama bahwa permasalahan fikih adalah permasalahan yang luas dan tidak terlepas dari perbedaan pendapat para ulama. Ada yang menyatakan pendapat ini berbeda dengan pendapat yang lainnya dengan perbedaan yang jauh, akan tetapi dalam penyusunan buku ini, kami berusaha mencari dan mengumpulkan pendapat ulama yang mu’tabar (teranggap), kemudian kami menyajikan apa yang menurut mereka adalah pendapat yang lebih kuat. Kami juga berusaha menyajikan tulisan yang ringan, tidak terlalu panjang sehingga tidak memberatkan pembaca dan tentunya berusaha tetap mempertahankan keilmiahannya.

Beberapa permasalahan fikih agak rumit bagi beberapa orang, karenanya kami berusaha membuat kesimpulan ringkasan di setiap akhir suatu pembahasan. Kesimpulan pembahasan cukup penting karena ada pembahasan yang menampilkan perselisihan para ulama dan membutuhkan pendalilan agar lebih mengena. Kesimpulan juga cukup membantu pembaca yang tidak bisa mengikuti metode pendalilan atau pun ada di antara pembaca yang jam terbangnya cukup sibuk sehingga tidak bisa membaca buku secara keseluruhan.

Kisah Unik dari Manca

Tersebut ada penduduk suatu daerah yang tetap berpuasa selama 18-21 jam yaitu semenjak terbit fajar sampai terbenamnya matahari. Apakah berat jika menjalani puasa 21 jam? Insya Allah tidak, masyarakat di Eropa dan begitu juga orang Indonesia yang sedang belajar atau sedang safar ke sana tidak terlalu merasakan beratnya puasa. Dengan fokus ke aktifitas sehari-hari insya Allah tidak akan memberatkan. Allah Ta’ala berfirman,

لَا يُكَلِّفُ اللَّهُ نَفْسًا إِلَّا وُسْعَهَا

“Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya.” (Surat al-Baqarah: 286)

Dalam firman-Nya yang lain,

وَمَا جَعَلَ عَلَيْكُمْ فِي الدِّينِ مِنْ حَرَجٍ

“Dan Dia sekali-kali tidak menjadikan untuk kamu dalam agama suatu kesempitan.” (Surat al-Hajj: 78)

Syaikh Abdul Aziz bin Baz rahimahullah berkata, “Barangsiapa yang di tempat mereka jarak siang dan malam sepanjang 21 jam maka mereka berpuasa sepanjang siang. Baik pendek maupun panjang. Hal ini mencukupi mereka (mereka mampu). Alhamdulillah jika waktu siangnya pendek.”

Tentunya kita bersyukur, bila di Indonesia tidak seekstrim daerah tersebut. Lha wong waktu seperti ini saja banyak yang mengeluh ...

Buku Fiqih Kesehatan Kontemporer Terkait Puasa dan Ramadhan, Penulis Raehanul Bahraen, Penerbit Muslimafiyah Publishing, format buku hardcover, tebal buku 204 halaman, ukuran buku 15,5 cm x 24 cm, berat buku 450 gram